BANDUNG, MELESAT – PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daop 2) Bandung, mencatat lonjakan penumpang cukup drastis di Stasiun Kiaracondong. Selama 11 hari Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024-2025, mencapai 74.245 penumpang naik dan turun, dengan rincian 39.267 penumpang berangkat dan 34.978 penumpang datang di stasiun ini.
“Kami apresiasi kepercayaan masyarakat yang terus meningkat terhadap layanan kereta api. Angka ini menjadi bukti nyata kereta api tetap menjadi moda transportasi andalan,” papar Executive Vice President KAI Daop 2 Bandung Dicky Eka Priandana, Minggu 29 Desember 2024.
Stasiun ini melayani penumpang kereta api lokal di wilayah Daop 2 Bandung dan ka jarak jauh seperti arah Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Jawa Timur,.
“PT KAI telah mempersiapkan rangkaian layanan dan fasilitas selama masa angkutan Nataru untuk memberikan pengalaman terbaik bagi para pengguna. Di Stasiun Kiaracondong peningkatan fasilitas mulai dari ruang tunggu memadai, pengaturan alur penumpang, hingga penambahan perjalanan kereta api,” pungkasnya.
Info lanjut bisa hubungi aplikasi Access By KAI atau Contact Center 021-121, Whatsapp 08111-2111-121, email cs@kai.id, atau Media Sosial KA121. ***